Merespon animo masyarakat yang cukup tinggi terhadap tablet PC, Indosat lantas menjalin kerjasama dengan Samsung dalam menghadirkan bundling Indosat Mobile dan Samsung Galaxy Tab 2 yang pertama di Indonesia.
Program bundling Indosat Mobile - Samsung Galaxy Tab 2 ini ditujukan bagi pelanggan Indosat Mobile Prabayar di 19 kota di Indonesia (meliputi Jakarta, Bandung, Cirebon, Semarang, Yogyakarta, Solo, Surabaya, Malang, Bali, Medan, Batam, Pekanbaru, Palembang, Banjarmasin, Manado, Balikpapan, Samarinda, Pontianak dan Makasar) yang berlaku mulai 28 April - 31 Oktober 2012.
“Kami berharap program bundling Indosat Mobile dan Samsung Galaxy Tab 2 ini dapat memenuhi kebutuhan pelanggan segmen profesional akan Tablet PC dengan harga terjangkau, dapat mendukung segala aktivitas, sebagai pelengkap gaya hidup dan menjadi solusi komunikasi lengkap bagi pelanggan. Dengan didukung jaringan 3,5G Indosat, kami berharap program bundling ini dapat memberikan manfaat terbaik untuk masyarakat,“ ujar Sumantri Joko Yuwono (Group Head Product Development & Management Indosat).
Galaxy Tab 2 ini merupakan tablet pertama Samsung yang mengadopsi OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich, tampil dengan prosesor dual-core 1 GHz dan memori internal 16 GB.
Tersedia dengan dua varian barunya yaitu 7 inci dan 10,1 inci, selain memberikan fasilitas untuk telepon dan SMS, Galaxy Tab 2 juga memiliki berbagai macam aplikasi di antaranya aplikasi eReading untuk membaca majalah dan buku digital, aplikasi Laguku serta Lubitu (Video on Demand), dan yang tidak ketinggalan adalah aplikasi messaging Chat-On. Kenyamanan akses internet Samsung Galaxy Tab 2 semakin maksimal dengan gratis internet 500 MB selama 12 bulan dengan Indosat Mobile.
Paket internet GRATIS di program bundling ini bisa diperoleh dengan melakukan isi ulang pulsa awal senilai Rp.50 ribu yang akan terpotong untuk mengaktifkan Paket Internet 500MB/bulan selama 12 bulan (kuota 500 MB dan kecepatan hingga 3,6 Mbps). Jika pemakaian melebihi kuota yang sudah ditetapkan, maka berlaku tarif Rp.1/Kb.