• Breaking News

    Panduan dan Tutorial Lengkap serta Materi Pelajaran di Mulyono Blog. Konten Terlengkap dan Terpercaya

    Jumat, 30 September 2011

    XL Fasilitasi Developer Aplikasi iPhone


    Jakarta - Dalam pasar persaingan yang ketat, operator dituntut jeli dalam menggarap pasar konten dan komunitas yang mendukung kampanye platform pada smartphone. Seperti yang dilakukan oleh XL, operator GSM kedua terbesar di Indonesia ini sejak dua tahun belakangan cukup gencar menggarap pasar konten dan komunitas. Dimulai dari menggarap segmen BlackBerry, kini XL telah merambah ke segmen Android dan iOS.

    Febriati Nadira, Head of Corporate Communication XL, dalam acara “Indonesia Through my iPhone,” Kamis (29/9/2011) malam, mengatakan kepada Selular Online, “misi kami tak hanya sekedar untuk jualan handset (bundling), tapi kami juga berusaha membantu pengembang konten lokal untuk maju.” Salah satunya di segmen konten iPhone, XL telah berhasil memfasilitas developer lokal untuk memasarkan produknya. Peran XL disini memfasilitasi developer lokal dengan pihak Apple.” Contohnya Bouncity, developer lokal yang mengembangkan location based gaming platform ini cukup sukses menjalin kerjasama dengan XL.

    Kini  XL telah memiliki 55.000 pelanggan layanan iPhone, dan 14.000 untuk pengguna iPad. Dalam kesempatan yang sama, Handono Warih, General Manager MDS Channel Development XL menyatakan bahwa,”tren trafik data pada pengguna iPhone cenderung lebih tinggi daripada pengguna Android dan BlackBerry. Indikasinya bisa dilihat dari ARPU (average revenue per user) pengguna iPhone yang berada diatas Rp70.000.” Sebagai perbandingan, ARPU pengguna BlackBerry di XL saat ini berkisar Rp60.000 sampai Rp70.000.